Serah Terima Mahasiswa AKPER Baiturrahmah Padang di RSO Dr. Drs. M. Hatta Bukittinggi
Tanggal 09 Mei 2022 dilaksanakan Serah Terima Mahasiswa Akademi Keperawatan Baiturrahmah Padang semester VI di Rumah Sakit Otak Dr. Drs. M. Hatta Bukittinggi untuk melaksanakan Praktek Klinik Keperawatan. Sebanyak 29 orang mahasiswa Akademi Keperawatan Baiturrahmah Padang diserahkan oleh Direktur Akademi Keperawatan Baiturrahmah Padang kepada pihak Rumah Sakit Otak Dr. Drs. M. Hatta Bukittinggi.
Selama pelaksanaan Praktek Klinik Keperawatan di Rumah Sakit Otak Dr. Drs. M. Hatta Bukittinggi tetap mematuhi protokol kesehatan.
- Published in Akademik
Penandatangan MoU dan MoA
Akademi Keperawatan Baiturrahmah melaksanakan Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agrecment (MoA) dengan RSUD Padang Panjang. Kerja sama ini tentang pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan Bimbingan Praktek Klinik Keperawatan di RSUD Padang Panjang
- Published in Akademik
Praktek Klinik Keperawatan Gerontik
Praktik klinik Keperawatan Gerontik (Lansia) dilakukan di Panti Sosial Tresna Werda Sabai Nan Aluih Sicincin. Selama praktik wajib menggunakan APD sesuai dengan protokol kesehatan yang ada. Selama berada di PSTW mahasiswa mengikuti kegiatan harian lansia seperti melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala, melakukan TAK untuk melatih kognitif para lansia, memberikan hiburan-hiburan.
- Published in Akademik
Wisuda Ke-34 AKPER Baiturrahmah
Akademi Keperawatan Baiturrahmah melaksanakan Wisuda ke-34 pada tanggal 20 Januari 2022, dalam sambutannya Direktur Akademi Keperawatan Baiturrahmah menyampaikan,
Hari ini merupakan hari yang bersejarah dan hari yang berbahagia bagi kita semua. Kita berbahagia sebagai seorang dosen, sebagai seorang mahasiswa dan sebagai orang tua, karena hari ini masing-masing kita sudah menyelesaikan kewajiban kita dan telah mencapai titik akhir dari sebuah perjuangan untuk memberi, mendidik, membimbing, dan belajar untuk memperoleh ilmu pengetahuan.
Pandemi Virus Corona COVID-19 yang saat ini terjadi, telah mengubah banyak hal dalam kehidupan, termasuk berbagai kebijakan di dunia pendidikan yang membuat sejumlah universitas baik di dunia maupun di Indonesia terpaksa menyelenggarakan proses belajar mengajar dan wisuda online untuk merayakan kelulusan mahasiswanya.
Wisuda dan angkat sumpah yang kita laksanakan hari ini berjumlah 44 orang lulusan. Maka sampai saat ini Akademi Keperawatan Baiturrahmah Padang telah menghasilkan lulusan sebanyak 1.614 orang. Para lulusan dari Akademi Keperawatan Baiturrahmah Padang sudah tersebar dalam mengamalkan ilmunya di berbagai Rumah Sakit Pemerintah dan Rumah Sakit swasta, Puskesmas dan Perusahaan bahkan ada yang bekerja di luar negeri seperti di Negara Timur Tengah.
Pada kesempatan ini mewakili seluruh civitas akademika, saya mengucapkan selamat kepada para wisudawan atas keberhasilan Saudara menyelesaikan studi di Akademi Keperawatan Baiturrahmah Padang. Keberhasilan Saudara saat ini tentu tidak terlepas dari kerja keras yang Saudara lakukan, jerih payah yang sudah Saudara lakukan sudah terobati dengan diwisudanya Saudara pada hari ini. Mudah-mudahan ilmu pengetahuan, sikap dan keterampilan yang Saudara peroleh selama belajar di Akademi Keperawatan Baiturrahmah Padang ini bermanfaat dan dapat di baktikan pada diri sendiri, keluarga dan masyarakat baik yang sehat maupun masyarakat yang sakit.
Kepada Saudara wisudawan dan wisudawati saya mengharapkan walaupun kesempatan memperoleh pekerjaan saat ini masih terbatas bukan berarti anda patah semangat. Teruslah mengasah potensi diri teruslah berkompetitif, tetaplah berdoa sehingga apa yang anda cita-citakan dikabulkan-Nya.
Para wisudawan yang berbahagia pada kesempatan ini saya juga mengucapkan selamat kepada Saudara yang sudah lulus ujian kompetensi pada periode oktober kemaren di mana persentase kelulusan untuk firstaker adalah 91 persen, dan saya juga ucapkan selamat kepada wisudawan yang sudah diterima bekerja di Rumah sakit.
- Published in Akademik
Visitasi Asesor LAM-PTKes
Tim Asesor LAM-PTKes melaksanakan Visitasi Ke Program Studi D3 Keperawatan Akademi Keperawatan Baiturrahmah Padang pada tanggal 10 – 12 Januari 2021.
Dua asesor tersebut adalah Ns. NI Ketut Kardiyudiani, M.Kep., Sp.Kep.MB dan Bapak Shobirun, MN.
Visitasi diawali dengan pembukaan dan penyampaian presentasi oleh Ibu Direktur Akademi Keperawatan Baiturrahamah Dalina Gusti SKM., M.Kes Senin,10 Januari 2022 di ruangan Akreditasi Via Zoom lalu dilanjutkan kepada assesment terhadap penilaian borang dari kriteria 1 s.d 9 yang akan diklarifikasi oleh assesor terhadap penanggung jawab borang. Pada hari ke-2 selasa tanggal 11 Januari 2022 akan dilakasanakan penilaian terhadap pengguna baik stakeholders, alumni dan penilaian terhadap wahana yang digunakan oleh Akademi Keperawatan Baiturrahmah baik dengan pihak puskesmas ikur koto, RSI Siti Rahmah, RSJ. Prof. HB Saanin Padang, RS TK. III Dr. Roeksodiwiryo, dan RSUD Pariaman.
- Published in Akademik
Praktikum Labor Anatomi
Mahasiawa Akademi Keperawatan Baiturrahmah Padang sedang melaksanakan praktikum Anatomi di labor Anatomi Akademi Keperawatan Baiturrahmah
- Published in Akademik
Praktek Klinik Keperawatan Jiwa
Serah terima mahasiswa AKPER Baiturrahmah di Rumah Sakit jiwa Prof. HB. Saanin Padang dalam melaksanakan Praktek klinik Keperawatan Jiwa Semester 5 pada hari Senin 13 Desember 2021.
Sebanyak 29 orang mahasiswa AKPER Baiturrahmah diserahkan oleh Direktur Dalina Gusti SKM.,M.Kes kepada pihak RSJ yang dalam hal ini diwakilkan oleh Kepala Diklat Lenggo Geni. S.Sos., MM diruangan Diklat Rumah Sakit Jiwa Prof. HB. Saanin Padang. Selama Praktek Klinik Keperawatan Jiwa dilaksanakan, tetap menerapkan protokol kesehatan Pencegahan Covid-19.
- Published in Akademik
Penetapan Pemenang The 1st International Conference on Health Sciences and Biotechnology (ICHB)
The 1st International Conference on Health Sciences and Biotechnology (ICHB) merupakan Virtual Conference yang diadakan oleh Universitas Baiturrahmah pada tanggal 3–4 November 2021. Kegiatan dalam ICHB terdiri dari Seminar Internasional, Oral Presentasion, Proceding Internasional dan poster presentasion. Oral presentasion merupakan salah satu kegiatan ini yang di ikuti oleh berbagai negara (Indonesia, Malaysia, Jepang, Thailand, Singapura, Banglades, Taiwan) dengan jumlah partisipans melebihi dari 900 partisipans. Seluruh dosen Akademi Keperawatan Baiturrahmah sudah berpartisipasi dalam semua kegiatan ICHB. Alhamdulillah, Agustika Antoni, S.Kp, M.Biomed adalah dosen Akademi Keperawatan Baiturrahmah mendapatkan prestasi dalam kegiatan Oral Presentasion sebagai 2th Best of The Best Oral Presentasion dengan judul artikel “The Effect of Apple Guava Juice on Macrophage Level in Mice Wound on fifth Day”. Penelitian yang sudah dilakukan oleh dosen Akademi Keperawatan Baiturrahmah sudah mengacu pada Road Map penilitian yang sudah ditetapkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (LPPM) Akademi Keperawatan Baiturrahmah dan sudah menunjang ketercapaian Visi Misi Akademi Kerawatan Baiturrahmah.
- Published in Akademik
Yudisium AKPER Baiturrahmah
Yudisium dan Angkat Sumpah Mahasiswa Akademi Keperawatan Baiturrahmah diikuti 35 orang mahasiswa yang dilaksanakan pada tanggal 15 Oktober 2021
- Published in Akademik
AKPER Baiturrahmah Laksanakan Pemasangan Kap dan Pengucapan Janji Mahasiswa
Akademi Keperawatan (Akper) Baiturrahmah Padang melaksanakan pemasangan kap atau Caping Day serta pengucapan janji oleh mahasiswa yang diselenggarakan di Auditorium Kampus Universitas Baiturrahmah dengan penerapan prokes pencegahan Covid-19 serta mematuhi aturan PPKM pada Kamis 8 Juli 2021.
Sebanyak 27 mahasiswa angkatan 2020 mengikuti kegiatan yang merupakan pelepasan untuk melaksanakan praktik lapangan di klinik dan rumah sakit.
Direktur AKPER Baiturrahmah Dalina Gusti, M.Kes dalam sambutannya mengatakan kegiatan Caping Day ini menandakan bahwa mahasiswa sudah siap menggunakan kap atau seragam perawat yang menjelaskan siap untuk praktik lapangan.
Sedangkan pengucapan janji mahasiswa, bahwa selama praktik lapangan nanti dapat menghormati kode etik sebagai calon perawat dan menjaga nama baik kampus.
Lebih lanjut kata Dalina Gusti profesi perawat saat ini amat dibutuhkan dalam jumlah banyak, hal ini terlihat dari lulusan baru keperawatan Akper semuanya telah mendapat pekerjaan.
Sebab masa pandemi saat ini perawat tidak hanya bekerja di Rumah Sakit atau klinik namun juga menjadi perawat yang datang ke rumah pasien isolasi mandiri.
Semakin meningkatnya yang terinfeksi saat ini kebutuhan akan perawat juga menjadi meningkat. Sebagai contoh Akper telah mendapat banyak pertanyaan dari Kemenkes terkait lulusan profesi perawat.
Untuk itu Direktur meminta kepada mahasiswa yang akan melaksanakan praktik lapangan dapat bekerja dan belajar semaksimal mungkin sehingga usai lulus nantinya dapat menjadi perawat handal dan profesional.
Dalam kegiatan ini juga diberikan penghargaan kepada lima orang perawat yang menyelesaikan studi semester satu dengan nilai tertinggi.
Kegiatan ini dihadiri sejumlah pimpinan Akper Baiturrahmah serta orang tua mahasiswa.
- Published in Akademik